Smartphone terbaru Xiaomi Mi 5 Plus lebih mengandalkan sisi display dimana layar yang disuguhkan cukup lebar yakni 5.7 inci. Bukan hanya itu layar yang lebar tersebut mampu menampilkan gambar lebih nyata dan juga sangat jernih, hal ini karena resolusi tinggi yang diberikan mencapai QHD 1440 x 2560 pixels dengan kerapatan 515 ppi. So, imbasnya adalah sobat sekalian akan lebih nyaman berlama-lama menggunakan ponsel ini. Tak hanya itu meskipun teknologi layar masih IPS bukan berarti ketajamannya berkurang, justru jenis ini masih menjadi andalan beberapa vendor terkenal lainnya untuk digunakan di ponsel kelas atas. Pelapis Corning Gorilla Glass 4 memberikan keleluasaan pengguna untuk menyimpan ponsel disaku karena layar tidak akan mudah tergores.
Harga Xiaomi Mi 5 Plus |
Permesinan Xiaomi Mi 5 Plus juga tak kalah garangnya, lihat saja dapur pacunya menggunakan otak prosessor Qualcomm Snapdragon 820 yang merupakan versi teranyar paling tangguh. dipadukan dengan dua inti prosessor Quad-core berkecepatan 2.2 GHz dan 1.8 GHz berbasis 64 bits. Kapasitas RAM besar 4 GB semakin memantapkan kemampuan ponsel. Agar kinerja ponsel semakin lancar dan responsif, sistem operasi android yang digunakan sudah versi 5.1 Lollipop.
Sementara itu bagian potopgraphy, Xiaomi Mi 5 Plus dipersenjatai dengan kamera berukuran 13 mega pixels dengan fitur autofocus, Digital Image Stabilization, Exposure Compensation dan lain sebagainya dan resolusi gambar yang bisa dihasilkan hingga 4128 x 3096 pixels, dibagian depan tak masih sama dengan Xiaomi Mi 5 yang dibekali dengan kamera 4 mega pixels, meskipun demikian resolusi video rekaman sudah sangat mumpuni hingga kualitas Full HD setara dengan 1080p@30fps.
Sayangnya, Ponsel Xiaomi kelas atas memang cukup dikenal hanya dibekali memori internal saja, begitupun dengan Xiaomi Mi 5 Plus yang hanya dibekali memori 64 GB tanpa disediakan slot untuk microSD. Untuk baterai sudah cukup mumpuni dengan kapasitas 3500 mAh berjenis Li-Po Non-Removable. Fitur unggulan lainnya yakni dari segi konektivitas, selain mendukung jaringan 3G dan 4G, ponsel ini juga menyediakan bluetooth v4.1, microUSB Type-C serta Wifi. Berikut Spesifikasi Lengkap Xiaomi Mi 5 Plus.
Spesifikasi Xiaomi Mi 5 Plus | |
Diperkenalkan | Rencana Rilis Akhir 2015 (Q3) |
Dimensi/Berat | 155.7 x 77.3 x 8.9 mm/175 gram |
SIM | Dual SIM GSM (Nan0-SIM) |
Network | GSM/HSDPA/LTE |
Layar | 5.7", QHD 1440 x 2560 pixels, ~515ppi IPS-LCD Capacitive Touchscreen 16M Colors - Multitouch - Corning Gorilla Glass 4 |
OS | Android v5.1.1 Lollipop |
Prosessor | Qualcomm Snapdragon 820, Quad-core 2.2 GHz & quad-core 1.8 GHz |
GPU | Adreno 530 |
RAM | 4 GB RAM |
Memori | Internal 64 GB No microSD (memory eksternal) |
Internet | 4G: LTE Cat9 500/50 Mbps 3G: HSPA 42.2/5.76 Mbps 2G: EDGE,GPRS |
WLAN | Wi-Fi 802.11 a/b/g/n/ac, DLNA, hotspot, Wifi Direct |
Konektivitas | Bluetooth v4.1 A2DP, LE microUSB Type-C 1.0 |
Kamera | Depan: 4MP Belakang: 13 MP, 4128 x 3096 pixels, Video 2160p@30fps, 1080p@60fps, 720p@240fps, HDR autofocus, dual-LED (dual tone) flash, Geo-tagging, touch focus, face/smile detection, panorama, HDR, Exposure Compensation, Digital Image Stabilization. |
Fitur Lain | Browser HTML5 A-GPS GLONASS, Beidou MP4/H.264 player MP3/WAV/eAAC+/Flac player Fast Battery Charging |
Baterai | Non-Removable Li-Po 3500 mAh |
- Dukungan jaringan 3G dan 4G LTE
- Layar 5.7 inci dengan resolusi dan kerapatan tinggi, dilapisi Gorilla Glass 4
- Sistem operasi android Lollipop terbaru
- Prosessor Octa-core dengan Chipset Snapdragon terbaru 64 bits
- Kapasitas RAM besar 4 GB
- Kapasitas memori internal besar 64 GB
- Kamera berkualitas terbaik
- Fitur Konektivitas lengkap dan terbaru
- Kapasitas baterai cukup besar
- Hanya single SIM GSM
- Tidak disertakan microSD atau slot untuk memori tambahan
- Jenis baterai masih Non-Removable
Cek Update Daftar Harga HP Xiaomi Terbaru
Jika melihat spesifikasi yang ditawarkan oleh ponsel ini sudah pasti akan sanggup bersaing dijajaran ponsel kelas atas lainnya seperti keluaran Samsung, Lenovo atau Sony Xperia. Meskipun demikian ada keunggulan lebih dari ponsel ini yakni dari segi Harga. Yupz, Harga HP Xiaomi Mi 5 Plus yang rendacanya dikeluarkan akhir tahun ini akan dibandrol sekitar Rp.6 jutaan. So, jauh lebih murah dibandingkan dengan ponsel kelas atas lainnya bukan??
No comments:
Post a Comment